Ad Unit (Iklan) BIG

RINGKASAN MATERI SENI BUDAYA KELAS VIII SEMESTER 2 PEMBELAJARAN 9 MENGGAMBAR POSTER

 



A. Pengertian
Poster adalah media publikasi yang terdiri atas tulisaan, gambar ataupun kombinasi antar keduanya dengan tujuan memberikan informasi kepada khalayak ramai.
Gambar poster adalah imbauan, ajakan, atau pesan dalam bentuk gambar dan tulisan.
Gambar poster sebagai bentuk komunikasi visual.
Poster biasanya dipasang ditempat-tempat umum yang dinilai strategis seperti sekolah, kantor, poster, mall dan tempat-tempat keramaian lainnya. Informasi yang ada pada poster umunya bersifat mengajak masyarakat.
Menurut Wikipedia, pengertian poster adalah sebuah karya seni grafis yang dibuat dengan perpaduaan antara huruf dan angka di atas kertas yang ukurannya relatif besar. Poster ini umunya ditempel didinding atau permukaan yang relatif datar di tempat-tempat umum yang ramai agar informasi dan pesan yang ada didalam poster tersebut bisa tersampaikan kepada masyarakat.

B. Tujuan poster
Dibuatnya sebuah poster tentu bukan tanpa sebab dan tujuan, tetapi memiliki maksud dan tujuan tersendiri.  Secara umum, tujuan dan maksud dibuatnya poster adalah sebagai media publikasi, agar masyarakat bisa membacanya dan melakukan sesuatu  sesuai dengan apa yang ada dalam poster tersebut.  Tetapi secara khusus, maksud dan tujuan  dibuatnya poster tergantung  dengan apa yang diinginkan pembuat. Bisa untuk tujuan komersial, mencari simpati publik, mencari perhatian masyarakat, dan lain sebagainya.

C. Ciri-ciri dan syarat poster
Berikut ini adalah ciri-ciri umum dari sebuah poster
  • Desain grafis dari poster harus memuat komposisi yang terdiri atas huruf dan gambar di atas mediaa kertas atau kain yang berukuran besar.
  • Cara pengaplikasiannya dapat dengan cara ditempel padaa dinding, tempat umum atau permukaan datar yang lain dengaan sifat membidik perhatian mata semaksimal mungkin.
  • Poster padaa umumnya dibuat dengan perpaduan warna yang kuat dan kontras.
  • Poster lazimnya mempergunakan bahasa yang singkat, jelas, tidak rancu agar mudah dipahami.
  • Pesan yang ingin disampaikan sebaiknya disertai dengan gambar.
  • Poster dapat dibaca sambil lalu.
Syarat poster
Setelah membahas mengenai ciri-ciri poster, berikut ini adalah sedikit ulasan mengenai syarat sebuah poster.
  • Poster wajib menggunakan bahasa yang mudah dipahami.
  • Susunan kalimat harus singkat, padat, jelas dan berisi.
  • Poster sebaiknya dikombinasikan dengan bentuk gambar.
  • Poster harus mampu menarik minat khalayak.
  • Media poster harus mempergunakan bahan yang tidak mudah rusak atau sobek.
  • Ukuran poster sebaiknya disesuaikan dengan tempat atau bahan pemasangan serta target pembaca.
Hal-hal yang harus diperhatikan  dalam membuat poster adalah :
  • Gambar dibuat mencolok dan sesuai dengan ide yang akan dikomunikasikan
  • Kata-kata yang digunakan dalam poster harus efektif, sugestif serta mudah diingat.
  • Jenis font sebaiknya adalah jenis yang mudah dibaca dan dengan size yang besar

D. Jenis/Macam - macam Poster
Jenis poster berdasarkan isinya:
  1. Poster Niaga adalah poster yang dibuat untuk media komunikasi dalam urusan perniagaan untuk menawarkaan suatu barang atau jasa.
  2. Poster kegiatan adalah poster yang berisi suatu kegiatan, seperti kegiatan jalan sehat, senam, dll.
  3. Poster Pendidikan, adalah poster yang bertujuan untuk mendidik.
  4. Poster Layanan Masyarakat adalah poster untuk pelayanan kesehatan yang berhubungan dengan kesejahteraan masyarakat.
Jenis poster berdasarkan tujuannya:
  1. Poster Propaganda, adalah poster yang memiliki tujuan untuk mengembalikan semangat pembaca atas perjuangan atau usaha seseorang dalam melakukan hal yang bermanfaat bagi kehidupan. Poster propaganda yaitu poster yang berisikan kalimat yang bertentangan dengan pemerintahan berwenang.
  2. Poster kampanye adalah jenis poster yang digunakan untuk menarik simpati masyarakat terhadap partai politik serta calon yang akan maju dalam pemilihan umum.
  3. Poster 'cheesecake' adalah sebutan untuk poster yang digunakan untuk menarik perhatian dan minat publik.
  4. Poster film yaitu poster yang dibuat khusus untuk mempromosikan suatu film yang akan atau sedang tayang di bioskop.
  5. Poster buku dan/atau komik memiliki pengertian yang sama dengan poster film. Kesamaan tersebut yaitu untuk mempopulerkan suatu buku atau komik yang dijual di toko buku.
  6. Poster 'dicari' (dalam Bahasa Inggris poster 'wanted') merupakan jenis poster memuat informasi penjahat yang sedang menjadi buronan, orang hilang, atau bahkan mengenai lapangan pekerjaan.
  7. Poster riset yaitu poster yang bertujuan untuk menginformasikan mengenai sebuah kegiatan riset.
  8. Poster afirmasi adalah poster yang bertujuan untuk memberikan motivasi kepada pembaca.
  9. Poster komersial memiliki pengertian yang sama dengan poster niaga, yaitu untuk mempromosikan suatu produk agar makin dikenal masyarakat dan meningkatkan angka penjualan.

E. Langkah-langkah membuat poster
  1. Menentukan tema.
    Fungsi tema di dalam menggambar poster adalah untuk mempercepat pembuatan poster dan mempermudah pembaca memahami maksud dan tujuan poster.
  2. Membuat sketsa/desain
    Membuat sketsa bisa dilakukan dengan cara manual maupun digital
    Program komputer untuk membuat desain poster adalah ; Canva, Coreldraw, pagemaker, Photoshop, dll.
  3. Melakukan finishing atau pencetakan
F. Alat dan bahan membuat poster
   Alat dan bahan membuat poster adalah :
  1. Kertas
    Kertas adalah bahan atau media utama dalam membuat poster.
    Ukuran standar untuk membuat poster adalah ukuran A2 (42 cm x 59.4 cm)
    Ukuran kertas A adalah ukuran yang lebih sering digunakan di seluruh dunia.
  2. Cat Poster
    Tiap merk cat poster berbeda karakteristiknya. Ada yang bisa dicampur air, dan juga ada yang tidak perlu dicampur air. Itu sebabnya gunakan 1 merek saja.
    Sebaiknya punya minimal 3 warna dasar yaitu: merah, kuning,biru, juga putih dan hitam.
  3. Kuas
    Dalam membeli kuas, pastikan kuas tersebut ada pelindungnya untuk melindungi kuas supaya tidak cepat jelek.  Belilah yang rupa-rupa ukurannya. Dan kuas juga ada dua macam. Yang bentuknya kotak dan yang biasa.  Jangan beli kuas yang  bulunya mudah rontok dan tidak ada pelindungya. Sebaliknya beli yang dari bulu ekor kuda, walaupun mahal.
  4. Palet. Gunakan palet yang banyak tempat warnanya.
  5. Watercolor paper (Sebaiknya ukuran A3, 200-22o gram)
    Dalam menggunakan cat poster, sebaiknya menggunakan watercolor paper 200-220 gram, karena kertasnya tebal dan juga menyerap air. Dibandingkan dengan kertas HVS yang tipis dan cepat robek.  Dalam menggunakannya, sebaiknya gunakan pada bagian yang sisinya kasar.
  6. Tempat air
    Dalam pewarnaan minimal menggunakan  dua tempat air. Satu untuk air bersih dan  satu lagi untuk mencuci kuas kotor.
  7. Kain lap
    Kain lap digunakan untuk menggantikan tissue dalam mengelap kuas. Sebermya lebih murah dan hemat menggunakan tissue, tetapi partikel tissue bisa merusak kuas.
  8. Kertas koran
    Kertas koran digunakan untuk melapisi meja supaya tidak kena cat dan berantakan.
  9. Pipet tetes
    Digunakan untuk mengambil air agar tidak mudah tumpah
  10. Komputer
    Komputer digunakan untuk mendesain gambar atau mencari gambar, Tentu saja perlu ketrampilan atau skill khusus mengoperasikan komputer berbasis grafis.
  11. dll






0 komentar:

Posting Komentar